Pernikahan Kaesang – Erina, Erina Sofia Gudono Jalani Prosesi Siraman di Mlati – Sleman

- Pewarta

Sabtu, 10 Desember 2022 - 15:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Erina Sofia Gudono jalani prosesi siraman. (Instagram.com/@erinagudono)

Erina Sofia Gudono jalani prosesi siraman. (Instagram.com/@erinagudono)

LINGKARNEWS.COM – Calon pengantin putri Erina Sofia Gudono yang dipersunting putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep menjalani prosesi siraman di kediaman orang tuanya di Padukuhan Purwosari, Sinduadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Jumat 9 Desember 2022.

Sebelum melakukan siraman Erina menjalani sungkeman pada ibundanya, Sofiatun Gudono serta proses pelangkah karena mendahului menikah dari dua kakaknya.

Selanjutnya, proses siraman dilakukan ibunda Erina dan sejumlah tokoh di DIY seperti permaisuri dari Sri Sultan Hamengkubuwana (HB) X, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas serta GKBRAy Paku Alam X.

Selain melakukan siraman, sejumlah tokoh tersebut juga sekaligus memberikan doa restu untuk calon pengantin putri.

Dalam prosesi siraman tersebut Erina mengenakan balutan bunga ronce melati di kepala dan badannya.

Dari tangkapan layar lebar media yang disediakan pihak wedding organizer (WO) di Gedung Sebaguna Purwodadi saat prosesi berlangsung Erina tampak menangis saat melaksanakan sungkeman dengan ibundanya dan prosesi sungkeman.

Sedangkan GKR Hemas seusai melakukan siraman mengatakan bahwa sebelumnya pihak Erina telah berkonsultasi ke Keraton Yogyakarta terkait prosesi adat siraman.

“Kemarin sudah ke Keraton Yogyakarta menanyakan bagaimana prosesi yang benar untuk siraman, dan saya sudah banyak sekali memberikan informasi. Saya kira ini semua sudah berjalan sesuai,” katanya.

GKR Hemas mengaku mengapresiasi siraman tersebut yang menggunakan adat Jawa Mataram (Yogyakarta).

“Saya mengapresiasi calon pengantin yang masih menjaga budaya adat Jawa dalam prosesi pernikahan.”

“Saya kira sudah sesuai dengan keinginan kedua mempelai yang pertama bahwa mereka akan menjalankan prosesi secara adat.”

“Ini sangat luar biasa dan membanggakan untuk kita semua karena generasi muda masih nguri-uri kabudayaan,” kata GKR Hemas.

Adapun setelah acara siraman akan dilanjutkan dengan “midodareni” pada Jumat malam.

Presiden Joko Widodo dan Kaesang Pangarep dijadwalkan hadir dalam upacara adat tersebut.***

Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Lingkarnews.com, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

Nadia Vega Ungkap Kriteria Calon Suami Baru: Bisa Bikin Nyaman Satu Sama Lain dan yang Penting Baik
Berawal dari Akting Berperan Kenakan Jilbab, Adhisty Zara Ungkap Alasan Kini Makin Nyaman Berjilbab
Penjelasan Kuasa Hukum Terkait Selebgram Cantik Cut Intan Nabila Belum Gugat Cerai Suami Pelaku KDRT
Usai Berpisah dari Ammar Zoni, Artis Cantik Irish Bella Menikah dengan Pengusaha Aceh Haldy Sabri
Jangan Lewatkan Penampilan Luar Biasa John Legend, Siti Nurhaliza & Yura Yunita di Bogor pada 6 Oktober 2024
BNSP dan LSPMI Sertifikasi 37 Musisi Indonesia, Dukung Pengakuan Profesionalisme di Kancah Internasional
Unsur Ancaman dari Mantan Kekasih Audrey Davis Diungkap Pihak Polisi hingga Tersebarnya Video Syur
Sebagai Selebgram Laura Anna, Artis Cantik Amanda Rawles Dipilih Menjadi Pemeran Utama di Fim ‘Laura’
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 18 Desember 2024 - 10:26 WIB

Nadia Vega Ungkap Kriteria Calon Suami Baru: Bisa Bikin Nyaman Satu Sama Lain dan yang Penting Baik

Selasa, 5 November 2024 - 09:23 WIB

Berawal dari Akting Berperan Kenakan Jilbab, Adhisty Zara Ungkap Alasan Kini Makin Nyaman Berjilbab

Kamis, 31 Oktober 2024 - 16:26 WIB

Penjelasan Kuasa Hukum Terkait Selebgram Cantik Cut Intan Nabila Belum Gugat Cerai Suami Pelaku KDRT

Rabu, 23 Oktober 2024 - 09:29 WIB

Usai Berpisah dari Ammar Zoni, Artis Cantik Irish Bella Menikah dengan Pengusaha Aceh Haldy Sabri

Minggu, 8 September 2024 - 22:23 WIB

Jangan Lewatkan Penampilan Luar Biasa John Legend, Siti Nurhaliza & Yura Yunita di Bogor pada 6 Oktober 2024

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:52 WIB

BNSP dan LSPMI Sertifikasi 37 Musisi Indonesia, Dukung Pengakuan Profesionalisme di Kancah Internasional

Kamis, 15 Agustus 2024 - 10:10 WIB

Unsur Ancaman dari Mantan Kekasih Audrey Davis Diungkap Pihak Polisi hingga Tersebarnya Video Syur

Selasa, 13 Agustus 2024 - 08:45 WIB

Sebagai Selebgram Laura Anna, Artis Cantik Amanda Rawles Dipilih Menjadi Pemeran Utama di Fim ‘Laura’

Berita Terbaru