LINGKARNEWS.COM – Prabowo Subianto sudah cukup lama menyampaikan keinginan untuk bertemu Megawati Soekarnoputri kepada sejumlah pimpinan PDIP.
Adapun kesibukan Megawati Soekarnoputri yang membuat keduanya tak kunjung bertemu sampai saat ini.
Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani mengungkapkan hal itu usai menghadiri Malam Puncak Penganugerahan Hoegeng Awards 2023 di Jakarta Selatan, Jumat, 14 Juli 2023.
Baca artikel menarik lainnya, di sini: Puan Maharani: Jangan Politisasi atau Buat Opini Hubungan Bu Megawati dengan Pak Prabowo Itu Sepertinya Pecah
Meski begitu, Ahmad Muzani berharap Prabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri dapat bertemu secepatnya.
“Kalau pertemuan saya terakhir dengan Pak Hasto, katanya nanti setelah Ibu Mega sepulang dari Bali atau luar kota lah,” jelas Ahmad Muzani.
Pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri sedang dijadwalkan.
“Kami masih menunggu kapan Pak Prabowo bisa bertemu dengan Ibu Mega nanti,” ujar Ahmad Muzani.***