Gempa Bumi Cianjur, Kementan Kirim Bantuan Pangan Rp2,69 Miliar untuk Korban Bencana

- Pewarta

Jumat, 25 November 2022 - 10:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melepas bantuan pangan untuk korban gempa Cianjur Jawa Barat. (Instagram.com/@syasinlimpo)

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melepas bantuan pangan untuk korban gempa Cianjur Jawa Barat. (Instagram.com/@syasinlimpo)

LINGKARNEWS.COM – Kementerian Pertanian (Kementan) mengirimkan bantuan pangan dan pakaian senilai Rp2,69 miliar.

Hasil dari penghimpunan donasi dari mitra Kementan, pegawai, dan sejumlah asosiasi untuk masyarakat terdampak gempa Cianjur, Jawa Barat.

“Terima kasih kepada asosiasi serta mitra Kementan, dan seluruh jajaran pegawai Kementan yang turut merasakan bagaimana musibah yang sedang dialami saudara-saudara kita di Cianjur.”

“Dengan bentuk bantuan kemanusiaan ini,” kata Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat 25 Desember 2022.

Mentan menyampaikan bahwa bencana gempa Cianjur merupakan tanggung jawab bersama yang menguji rasa nasionalisme dan ketakwaan keberagamaan masyarakat Indonesia.

Mentan Syahrul melepas bantuan tersebut dari kantor Kementerian Pertanian Jakarta, Kamis 24 November 2022 yang akan dikirim langsung ke lokasi bencana.

Sebagai informasi total bantuan kemanusiaan yang terkumpul sejumlah Rp 2,69 miliar dalam bentuk bahan pangan berupa, beras, minyak goreng, air mineral, telur, margarin, biskuit dan makanan bayi, serta baju layak pakai.

Kepedulian dan bentuk perhatian tersebut, menurut Mentan, adalah bentuk pengejawantahan nilai-nilai Pancasila dalam menjalani hidup berbangsa dan bernegara.

“Hari ini kita tunjukkan, kita sebagai umat beragama, sebagai sesama anak bangsa. Jangan dilihat dari kecil-besarnya bantuan tapi bagaimana ketulusan dan kepedulian kita semua untuk meringankan kesedihan mereka.”

“Dan yang penting, mereka tidak merasa sendiri, karena ada kita semua yang siap membantu,” kata dia.

Kementan bersama mitra, kata Syahrul, selalu hadir dalam setiap bencana sebagai bentuk hadirnya negara di tengah penderitaan rakyatnya.

Sementara itu, perwakilan Gabungan Asosiasi Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Johnny Ponto menyampaikan dan mendoakan semoga korban dan warga di Cianjur diberikan kekuatan dan kesabaran.

“Kami dari GAPKI turut prihatin dan berharap apa yang disampaikan Bapak Menteri tadi, warga Cianjur lebih baik lagi kondisinya.”

“Kami turut berpartisipasi menyediakan air mineral, biskuit dan makanan anak-anak. Karena menurut kami, hal itu sangat dibutuhkan warga di sana,” kata Johnny Ponto yang juga merupakan CEO PT Salim Ivomas Pratama Tbk.***

Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Lingkarnews.com, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

Proses Pengadaan di PetroChina International Jabung Ltd Terindikasi Rugikan Keuangan Negara Rp60,04 Miliar
Beredar Nama-nama Sebanyak 46 Kementerian Kabinet di Bawah Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto
Lima Lembaga Halal Luar Negeri Terima Sertifikat Kompetensi Penyelia Halal dari BNSP di Jakarta
Di Periode Mendatang, Program yang Belum Sempurna akan Diperbaiki oleh Presiden Prabowo Subianto
Menteri Budi Arie Tak Hadir, DPR Gelar Rapat Kerja Lanjutan dengan Menko Polhukam, Kemenkominfo, dan BSSN
Buru Pembunuh Penjual Gorengan Nia Kurnia Sari ke Hutan, Polisi Sudah Tahu Identitas Pelaku Pembunuhan
Jumlah Menteri Kabinet di Pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto ​​akan Mencapai 44 Orang
Sejak Kampanye Sampai dengan Sekarang, Prabowo Subianto Konsisten dalam Perjuangan untuk Berantas Korupsi
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:55 WIB

Proses Pengadaan di PetroChina International Jabung Ltd Terindikasi Rugikan Keuangan Negara Rp60,04 Miliar

Jumat, 11 Oktober 2024 - 11:47 WIB

Beredar Nama-nama Sebanyak 46 Kementerian Kabinet di Bawah Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto

Rabu, 9 Oktober 2024 - 21:11 WIB

Lima Lembaga Halal Luar Negeri Terima Sertifikat Kompetensi Penyelia Halal dari BNSP di Jakarta

Selasa, 1 Oktober 2024 - 08:30 WIB

Di Periode Mendatang, Program yang Belum Sempurna akan Diperbaiki oleh Presiden Prabowo Subianto

Rabu, 25 September 2024 - 08:18 WIB

Menteri Budi Arie Tak Hadir, DPR Gelar Rapat Kerja Lanjutan dengan Menko Polhukam, Kemenkominfo, dan BSSN

Rabu, 18 September 2024 - 09:46 WIB

Buru Pembunuh Penjual Gorengan Nia Kurnia Sari ke Hutan, Polisi Sudah Tahu Identitas Pelaku Pembunuhan

Kamis, 12 September 2024 - 15:10 WIB

Jumlah Menteri Kabinet di Pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto ​​akan Mencapai 44 Orang

Rabu, 4 September 2024 - 15:13 WIB

Sejak Kampanye Sampai dengan Sekarang, Prabowo Subianto Konsisten dalam Perjuangan untuk Berantas Korupsi

Berita Terbaru