Sandiaga Uno Akhirnya Ungkap Partai Politik yang Paling Sering Berkomunikasi dengan Dirinya

- Pewarta

Selasa, 9 Mei 2023 - 11:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Salahuddin Uno. (Dok. Setkab.go.id)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Salahuddin Uno. (Dok. Setkab.go.id)

LINGKARNEWS.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengakui jika PPP merupakan partai politik yang sering berkomunikasi dengannya.

“Tadi ada Pak Amir Uskara dari PPP, banyak pembicaraan. PPP paling intens,” katanya di Jakarta, Senin 8 Mei 2023.

Hal itu disampaikan Sandiaga saat ditanya tentang pilihan partai politik, setelah hengkang dari Partai Gerindra, partai besutan Prabowo Subianto.

Baca artikel menarik lainnya di sini: Survei SPIN: Prabowo Subianto Menteri dengan Kinerja Paling Konkret, Elektabilitas Meningkat

“Masih dengarkan masukan dari para ulama,” ujarnya.

Dia menegaskan tidak tergesa-gesa dalam menentukan parpol. Namun, Sandiaga berjanji akan menyampaikan ke publik beberapa pekan ke depan.

“Saya akan memberikan kepastian dalam beberapa minggu ke depan,” katanya.

Sandi menyatakan saat ini dia fokus berjuang bersama masyarakat, untuk memulihkan perekonomian dan mendorong terciptanya banyak lapangan kerja.

“Tidak ada tugas khusus, yang dilakukan terus berada di tengah masyarakat, menangkap aspirasi dan memberikan solusi,” katanya menegaskan.

Sebelumnya, Pelaksana tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono menyatakan bahwa pihaknya akan mengumumkan sejumlah tokoh baru yang bergabung dengan partainya pada pekan depan.

“Insya Allah juga ada tokoh-tokoh yang akan saya umumkan,” kata Mardiono di Jakarta, Senin 1 Mei 2023.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Sekretaris Jenderal PPP Muhammad Romahurmuziy pun memberikan signal terkait siapa saja tokoh yang akan diumumkan pekan depan.

“Ada beberapa sih, tapi saya kira lebih tepat kalau minggu depan. Namun, lebih tepatnya, di antaranya adalah purnawirawan TNI-Polri, dan juga ada salah satu tokoh bangsa yang saya kira juga cukup memiliki elektabilitas,” kata Romy.***

Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Apakabarnews.com, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi Tanggapi Terkait Soal Isu Reshuffle Kabinet Merah Putih
Rencana Pertemuan Prabowo Subianto – Megawati Soekarnoputri, Sufmi Dasco Ahmad Jadi Tokoh Kunci di Baliknya
DPP PDI Perjuangan Beri Penjelasan Terkait ‘Larangan Retret oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri
Soal Tudingan Intervensi Kekuasaan Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto, Ini Tanggapan Menteri Hukum
PAN Dipastikan Beri Dukungan Soal Partai Gerindra Calonkan Prabowo Subianto pada Pilpres 2029
Ada Pihak-pihak yang Berupaya untuk Memisahkan Dirinya dengan Jokowi, Begini Sikap Prabowo Subianto
Mensesneg Prasetyo Hadi Ucapkan Selamat HUT ke Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri
Respons Titiek Soeharto Soal Kemungkinan Sikap Politik PDIP Bergabung ke Pemerintahan Prabowo

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:36 WIB

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi Tanggapi Terkait Soal Isu Reshuffle Kabinet Merah Putih

Rabu, 26 Februari 2025 - 08:41 WIB

DPP PDI Perjuangan Beri Penjelasan Terkait ‘Larangan Retret oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri

Senin, 24 Februari 2025 - 08:57 WIB

Soal Tudingan Intervensi Kekuasaan Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto, Ini Tanggapan Menteri Hukum

Sabtu, 15 Februari 2025 - 09:21 WIB

PAN Dipastikan Beri Dukungan Soal Partai Gerindra Calonkan Prabowo Subianto pada Pilpres 2029

Selasa, 11 Februari 2025 - 14:32 WIB

Ada Pihak-pihak yang Berupaya untuk Memisahkan Dirinya dengan Jokowi, Begini Sikap Prabowo Subianto

Berita Terbaru